Mengenai Kami

Himpunan Mahasiswa Persatuan Islam (HIMA PERSIS) merupakan organisasi kemahasiswaan dibawah naungan Persatuan Islam. Hima Persis memiliki motto pergerakan "Wamaa Yadzdzakkaru Illa Ulul Albab" yang bermakna bahwa setiap esensi dan makna kehidupan ini hanya berlaku untuk orang yang berfikir dan bermuhasabah. Lanjutkan...

Tuesday, September 13, 2011

SUKSESI SILATDA

Share & Comment

Sarongge, 11/02, sebuah pencapaian yang sangat gemilang, ketika program yang dicanangkan dengan matang itu terealisasi sukses, meriah, dan gebyar sehingga menciptakan suasana yang dikenang untuk masa depan. PJM Hima-Himi dan FKD Pelajar Persis Kab Cianjur dengan program andalannya bertajuk SILATDA I (Silaturahmi Daerah I) yang dilaksanakan di Wisma Sarongge, sukses digelar.
Acara diawali dengan berbagai kegiatan pembukaan yang bertempat di halaman Pesantren Persatuan Islam 04 Cianjur pukul 09.00. Kegiatan pertama adalah beberapa sambutan yang dimulai dari Sekda Kab Cianjur (Bpk. Bahrudin Ali), Mudirul 'Am PPI 04 Cianjur (Ust. E. Khaeruman Ghazaly), Ketua Pelaksana (Ade Ifan Rustandi), Ketua PJM Hima Persis sebagai perwakilan dari Himi dan FKD (Ilham Maulana), dan terakhir oleh ketua PD Persis Kab. Cianjur (Daelami Muchtar, Lc) sekaligus membuka kegiatan SILATDA I ini. Sungguh acara yang gebyar, sehingga dapat dihitung, bahwa jumlah mustami’ sekaligus peserta mencapai 400 orang. Subhanalloh.
Setelah kegiatan sambutan, lalu disambung dengan acara penyerta yakni Orasi Ilmiah oleh Ketua Pimpinan Pusat Persatuan Islam, Bpk. Prof. Dr. KH. Maman Abdurrahman, MA. Dalam orasinya, beliau berpesan dan sangat menghimbau kepada setiap pribadi Muslim agar selalu mencaga tataran lingkungan sekitar dengan memanfaatkan kekayaan alam selayaknya dan tidak menghamburkan SDA seenaknya. Beliau pun menghimbau agar masyarakat Muslim dan jama’ah Persis secara khusus, agar selalu membeli barang hasil produksi Indonesia selama masih sejenis. Contoh, Nokia, Indonesia kan belum ada produsen Handphone. Itu masih boleh. Kalo ada cabai, bawang, dan rempah-rempah lain hasil IMPORT, itu yang dihimbau jangan dibeli. Itu mungkin contoh kecilnya.


Kegiatan lalu disambung dengan Seminar dari Staf Ahli Menteri Sekretaris Negara Republik Indonesia, Prof. Dr. H. Dadan Wildan Anas, M.Hum., yang dalam materinya mengangkat derajat para ulama dalam penegakkan NKRI ini. Ternyata setelah ditelusuri, bahwa Persis mempunyai peranan yang substansial dalam kemerdekaan NKRI ini dengan dibantu ulama dari kader organisasi lain yang masih bertajuk Islam. Beliau memaparkan sejarah ini sesuai dengan strata pendidikan yang diembannya sebagai Doktor sejarah dari UI.
Untuk acara penyerta kegiatan SILATDA I rampung sampai disana. Lalu sekitar 285 santri dan 22 pembimbing pun diberangkatkan ke Wisma Sarongge, Ciherang, Cianjur. Dan disanalah sebagian besar kegiatan SILATDA I dilaksanakan. Karena kegiatan besar SILATDA I ini, adalah perlombaan antar pesantren Persis se-Cianjur, Bandung Barat, Padalarang, dan Bogor (Sukabumi tidak mengirimkan utusan), yang jika diakumulasikan, SILATDA I ini dihadiri lebih kurang 15 Pesantren/Sekolah Persis.
Untuk hari pertama, seluruh kegiatan perlombaan langsung digelar. Dari mulai educational, sport and art contest langsung disemarakkan. Acara lomba-lomba tersebut dilaksanakan mulai pukul 08.00 dan diakhiri rata-rata pukul 17.00, dan disambung oleh lomba Nasyid pada malam harinya. Dan ada 2 lomba yang diakhirkan, yakni badminton dan tahfidzul quran. Disana terlihat antara peserta dan panitia juga pembimbing begitu sibuk dengan kewajibannya, yang jika satu sama lain tidak bersinergi, maka tidak akan sinkron lah kegiatan ini. Peserta sibuk mempersiapkan perlombaannya masing-masing. Pembimbing sibuk membantu menyemangati dan menenangkan mentality para santrinya, dan panitia sibuk mengurusi kegiatan perlombaan tersebut. Sungguh sebuah mutualisme yang sangat baik diantara mereka.
Lalu peserta pun diistirahatkan untuk mempersiapkan energinya dihari selanjutnya, di hari penutupan SILATDA I. Para peserta pun sangat was-was sekali, karena perpisahanpun akan dilalui. Satu waktu yang pasti tidak dikehendaki oleh sebagian besar manusia. Tapi, kalian semua jangan menakuti perpisahan. Yang seharusnya ditakuti adalah pertemuan. Karena dengan pertemuan, perpisahan pasti terjadi. Itu sudah sunnatullah yang tak mungkin untuk dihindari. Karena dalam berbagai hal apapun, itu akan selalu menghiasi kehidupan ini.
Dan, pada hari Jum’at pukul 10.00 pun tiba, dimana seluruh peserta diundang memasukki aula untuk mengikuti kegiatan penutupan SILATDA I yang sekaligus mengumumkan juara-juara perlombaan. Kegiatan ini diawali dengan pembacaan ayat suci al-Quran oleh peserta yang menyabet gelar juara Tahfidzul Quran tingkat Tsanawiyyah, dan dilanjutkan oleh sambutan-sambutan dari ketua panitia dan ketua PJM HIMA PERSIS Kab Cianjur. Mereka berpesan agar ada tindak lanjut dari kegiatan ini, adalah komunikasi yang terus dijalin antar pesantren, karena acara ini bertajuk silaturahmi yang seyogyanya mempererat tali persaudaraan kita. Juga mereka meminta maaf atas segala kekurangan yang dimiliki panitia dalam berbagai hal. Baik dalam tingkah laku, konsep yang kurang mengena ke peserta, teknis yang sedikit molor, dan berbagai hal yang masih membutuhkan pembenahan dari semua. Mudah-mudahan.
Selanjutnya adalah pesan dan kesan dari perwakilan santri RG dan UG peserta SILATDA I. Yang berkesempatan untuk menyampaikannya adalah perwakilan RG dari PPI 38 Padalarang dan UG dari PPI 153 Al-Firdaus, yang pada intinya mereka sangat senang diselenggarakannya SILATDA I ini dengan pesan kesan yang baik. Lalu kamipun memberi kesempatan pada pembimbing untuk menyampaikan pesan kepada seluruh peserta SILATDA I ini, yang pada intinya agar terus menjaga komunikasi dan silaturahmi antar santri tanpa batas ruang dan waktu. Yang berkesempatan adalah perwakilan pembimbing MTs 38 Padalarang. Beliau adalah Bpk. H. Asep, beliau adalah pembimbing yang dituai oleh kami (panitia), beliau begitu bijak dan sabar melihat panitia yang memiliki kekurangan dalam mengurusi acara ini.
Lalu, atas usul panitia pula, maka salah satu perwakilan team Nasyid dipersilahkan untuk menampilkan persembahannya tampil di kegiatan penutupan. Adalah Kanigara Part I (dari Muallimien PPI 04 Cianjur) yang memiliki kesempatan itu. Mereka tampil atas nama seluruh peserta SILATDA I, bukan sebagai perwakilan PPI 04. Dalam kesempatan itu, mereka menyanyikan sebuah lagu yang dianggap sebagai OST SILATDA I ini. Sungguh terpancar raut wajah yang haru dan senang sekali ketika seluruh peserta mendengar lantunan syair indah itu.
“Dengar kawan, perkenalan ini, jadikanlah sebuah arti”
“Jabatlah tangannya, dan tanyakan siapa namanya”
“SILATDA satu, hanya untuk membuatmu mengerti”
“Arti sebuah perkenalan”
“Kita bisa, kita pasti mampu, buang gundah gelisah juga ragu”
“Hadang semua yang ada dihadapmu, jadikan sebuah pelajaran suci”
Dan pengumuman pemenangpun dimulai yang terdiri dari 16 cabang perlombaan (14 TSN, 16 MLN). Semua dibacakan satu persatu. Setiap pesantren sangat gembira ketika nama pesantrennya tercantum di papan juara. Betapa senang hati, ketika perjuangan mempersiapkan untuk perlombaan, menuai hasil yang positif.
Semoga, apa yang didapat menjadikan kita lebih dewasa dan bijak dalam menyikapi hidup yang dinamis ini. HIMA-HIMI dan FKD ke depannya akan memberikan sebuah gebrakan baru lagi dalam lain bidang, yang tidak hanya SILATDA saja. Mohon dukungan dan kerjasama dari berbagai pihak saja. Salam kader Ulul Albab!!!!!!
Tags: ,

Ditulis oleh

Himpunan Mahasiswa Persatuan Islam (HIMA PERSIS) merupakan organisasi kemahasiswaan dibawah naungan Persatuan Islam. Hima Persis memiliki motto pergerakan "Wamaa Yadzdzakkaru Illa Ulul Albab"

0 komentar:

Post a Comment

 

Program Kami

Silatda

Artikel Islami

Islam Berbicara

Mengenai Hima Persis Cianjur

Himpunan Mahasiswa Persatuan Islam (HIMA PERSIS) merupakan organisasi kemahasiswaan dibawah naungan Persatuan Islam. Hima Persis memiliki motto pergerakan "Wamaa Yadzdzakkaru Illa Ulul Albab" yang bermakna bahwa setiap esensi dan makna kehidupan ini hanya berlaku untuk orang yang berfikir dan bermuhasabah. Lanjutkan...
Copyright © Hima Persis Cianjur | Designed by Templateism.com | Managed by Nineteenboy